Site icon SMKN 1 Ampana Kota

Kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) SMKN 1 Ampana Kota

Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) adalah kegiatan yang akan di laksanakan khusus untuk para peserta didik baru agar mereka bisa mengenal lingkungan sekolah dengan baik, serta bisa menyesuaikan diri dengan berbagai macam aturan dalam melakukan kegiatan belajar mengajar di SMK Negeri 1 Ampana Kota yang pelaksanaanya diatur dalam Permendikbud Nomor 18 Tahun 2016.

Pada kegiatan MPLS tahun ini berbeda pelaksanaanya karena dilaksanakan secara daring via aplikasi zoom meeting, karena dilaksanakan pda masa pandemi covid-19 belum memungkinkan untuk melaksanakan MPLS dengan tatap muka secara keseluruhan.

Tujuan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) adalah Mengenali Potensi Peserta Didik Baru, Menumbuhkan Motivasi, semangat, dan cara belajar efektif untuk peserta didik, menumbuhkan perilaku positif, jujur, mandiri, menghargai, menghormati keanekaragaman dan persatuan, disiplin, hidup bersih dan sehat. Membantu peserta didik beradaptasi dengan aspek keamanan, fasilitas umum, dan sarana prasarana sekolah. Mengembangkan interaksi positif antar peserta didik dan warga sekolah lainnya.

Adapun narasumber yang mengisi kegiatan tersebut adalah:

  1. Dra. Teti Erni Thompa M, Pd selaku Kepala SMKN 1 Ampana Kota beliau Membuka Kegiatan PLS sekaligus membahas tentang Pendidikan di tengah Pandemi dan Tatanan Baru Era Pembelajaran Digital
  2. Azhar, SE selaku Wakasek Kurikulum beliau membahas ” Struktur Kurikulum dan Organisasi Sekolah”
  3. Drs. Saiful Muhamad selaku Wakasek Humas beliau Membahas “Strategi Kebijakan Pengembangan SMK”
  4. Irwan Rusli, S.Pd Selaku Wakasek Kesiswaaan dan Rusdianto Pakana, S.Pd selaku Guru BK, beliau Membahas ” Visi, Misi, Budaya dan Tata Tertib Sekolah SMKN 1 Ampana Kota”
  5. Fadly Y. Usman, S.Sos selaku Pembina Osis beliau membahas ” Pengenalan Ekstrakurikuler Sekolah”
Exit mobile version